Mojokerto
Seorang Mahasiswa Asal Pasuruan Hilang Misterius di Hutan Bukit Krapyak Mojokerto
Memontum Mojokerto – Seorang mahasiswa bernama Raffi Dimas Badar (20) warga Desa Pekoren, Kecamatan Rembang, Kabupaten Pasuruan, dilaporkan hilang misterius saat berada di kawasan Hutan Bukit Krapyak, Desa Padusan, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Minggu (11/09/2022) sekitar pukul 05.00.
Raffi yang datang bersama rombongan, secara tiba-tiba memisahkan diri dan menghilang hingga membuat teman-temannya panik. Tim Rescue Kantor Pencarian dan Pertolongan Surabaya, Polsek Pacet dan Perhutani Pacet serta para relawan, hingga Selasa (13/09/2022) tadi, masih terus melakukan pencarian.
Informasi Memontum.com bahwa rombongan perkemahan datang secara bersama-sama sebanyak 11 orang, untuk melakukan perkemahan di Wisata Bukit Krapyak, Sabtu (10/09/2022) sekitar pukul 18.30. Keesokan paginya atau Senin, sekitar pukul 05.00, korban masih sempat berpapasan dengan temannya usai Salat Subuh di Musala Bukit Krapyak.
Baca juga :
- Pj Wali Kota Mojokerto Ikuti Gelaran Kirab Maskot Pilkada Jatim dan KPU Mojokerto
- Eksplor Spot Wisata Kota Mojokerto, Pemkot Siapkan Trip Barat dan Timur Angkutan Senilai Rp 20 Ribu
- Resmikan Gedung Balai Desa Tangunan, Bupati Mojokerto Harapkan Layanan Masyarakat
- Gandeng UMKM Mojokerto, Kemenkominfo Gelar Digital Marketing bagi UMKM Pemula di Brangkal
- Kemenkominfo Meriahkan Panggung Rakyat Lapangan Mojokerto dengan Peluang Profesi Cuan di Ruang Digital
Bahkan, salah seorang temannya sempat menyapanya. Namun, saat itu korban tidak menghiraukan. Saat itu teman-temannya mengira kalau korban kembali ke tenda. Namun ternyata, korban sudah tidak pernah lagi terlihat kembali ke tenda.
Hal itu, sontak membuat-temannya panik hingga melakukan pencarian. Namun karena korban tidak juga ditemukan, sekitar pukul 10.30, hilangnnya korban dilaporkan ke pihak loket Wisata Bukit Krapyak. Kejadian itu selanjutnya diteruskan ke Polsek Pacet hingga dilakukan pencarian.
“Dari laporan awal ini, kemudian juga kami laporkan ke Polsek dan SAR Surabaya,” kata Perhutani Pacet, Edy. (gie)
- Pemerintahan5 tahun
Bupati Mojokerto Panen Raya di Kutorejo, Dibeli Pemkab, Disalurkan ke Masyarakat Terdampak Covid-19
- Hukum & Kriminal5 tahun
Garong Antar Kota Ditembak Buser Polresta Mojokerto
- Pemerintahan4 tahun
Pemkot Kerjasama dengan Perbankan Pulihkan Ekonomi
- Pemerintahan5 tahun
Ketua DPRD Kabupaten Mojokerto, Berharap Pendemi Covid-19 Segera Berlalu
- Pemerintahan5 tahun
DPRD Kota Mojokerto Kawal Bansos Dampak Pandemi Covid-19, Temukan Penerima Tidak Tepat
- Pemerintahan5 tahun
Pasar Rakyat Salah Satu Program Ekonomi Kerakyatan Pemkot Mojokerto
- Pemerintahan4 tahun
Sampah Medis Meningkat Bupati Imbau Terapkan PHBS
- Pemerintahan5 tahun
Penyaluran KKS di Kabupaten Mojokerto, KPM Penerima Meningkat 50 Ribu